Friday Pause: If our love is tragedy 💔

252

Good morning

Welcome to your favorite Friday pause, where we’re not talking about the news today. Instead, we have memes, cool recommendations, tips, and more fun things to enjoy. Yep, because every now and then, we need to take a pause from the noise of the news. So, scroll down…

For the love of Meme: All of us be like…


Never Have I Ever: Decided something based on….

Intuition.
Yep. Bayangin situsinya kayak gini: Kamu lagi ada di keramaian dan kamu harus milih apel yang kanan atau yang kiri buat dimakan. Di momen itu, 1.000 orang di sekelilingmu bilang ambil yang kanan aja, tapi deep down inside your heart with no reason, kamu tahu kamu harus ambil apel yang kiri. Little did you know kalau apel yang kanan ternyata beracun dan kamu beruntung banget pilih yang kiri tadi. (So fairytale, no? Hahahaha).
 
Kurang lebih begitulah cara kerja intuisi, guys. Instead of pake logika dan mikirin 1001 alasan cuman buat mengambil satu keputusan, you just trust what your heart says. Yep, ngikutin apa kata hati dan perasaan. The question is, emang semua orang kayak gitu yah? Well, yang harus kamu tahu adalah everyone is born with intuition. 
 
Secara teori, otak manusia tuh emang punya dua cara pikir yang beda, guys. Ada intuitif sama ada yang analitis. Yha itu tadi, yang pake logika sama yang ngikutin kata hati. Contoh, dalam memilih apel, orang-orang logis bakal milih apel yang warnanya lebih vibrant, yang ukurannya lebih besar, dsb. Tapi orang-orang yang ngikutin kata hatinya bakal milih satu apel yang meskipun ukurannya nggak gede-gede banget, warnanya biasa aja, tapi dia suka aja sama itu apel.
 
So, which one is better sebenernya? Well, kita di sini nggak untuk membahas which one is better sih, guys, karena itu kan ada secara alamiah di dalam otak yah. Tapi buat kamu yang selama ini mikirnya you’re a logic person dan penasaran how to strengthen your intuition, we’re here. Karena balik lagi, everyone is born with intuition ygy, you just have to make it stronger, caranya gini nih:
  • Start to listen to yourself. Yep, Hening dulu dan dengerin berbagai suara yang ada di kepala kamu. Para pakar sih bilang kamu most likely bakalan denger dua suara, guys. Ada satu suara yang menggebu, menjurus ke perasaan takut, dan looping thoughts, meanwhile suara yang satu lagi bakalan lebih tenang dan sejalan sama sifat alami kamu. Nah, di sini, yang namanya suara hati tuh ALWAYS calm you, guys, di dalam keadaan segenting apapun. Beda sama suara menggebu dan bergemuruh tadi yang somehow bikin kamu jadi overwhelmed. 
  • Start to reflect. Yep, suara hati dan intuisimu tuh nggak sempurna, guys. Makanya ketika kamu udah coba ngikutin suara hati dan intuisimu tapi hasilnya masih nggak memuaskan, yha coba refleksi aja secara rutin. Well, konsep reflect tuh mungkin agak kontras yah sama intuisi. Tapi para pakar sih bilangnya kalau emang keputusan yang kamu ambil based on intuition nggak works, perlu ada perubahan strategi di situ, guys. Remember, intuisi juga diambil dari numbers of knowledge and experience. 
  • Latihan pernapasan. Latihan pernapasan tuh penting banget kalau kamu mau strengthen your intuition. In case you’re puzzled, dengan nafas yang teratur, kamu bakal punya koneksi yang kuat banget sama suara hati yang sekarang lagi happening di otak kamu, guys. Dan dengan nafas yang teratur, suara hati yang lebih tenang bakal terdengar lebih jelas dan kamu pun bisa pake intuisi kamu dengan lebih baik deh.
  • Meditate. Daripada repot-repot ngosongin pikiran selama sesi meditasi, mending biarin segala pikiran kamu yang imajinatif itu. Bebasin aja, lepasin aja. Dengan kamu main sama pikiran imajinatif itu, somehow bisa membawa kamu decide something based on intuition dengan hasil yang lebih positif, guys. Bayangin juga apa yang bikin kamu happy, yang bikin kamu feel motivated, dan dengan begitu hasil yang baik juga bakal mengikuti.
  • Be creative. Yep, coba deh kalau ada waktu senggang, kamu coba-coba gambar misalnya. Atau coba nulis puisi, atau ngelukis sekalian. Dengan kamu kreatif, kamu pun bisa mikir lebih out of the box dan mikirin segala kemungkinan in a bigger picture nggak kayak yang orang lain pikirin. Yep, ada kemungkinan yang mungkin nggak dipikirin sebelumnya sama orang tapi kamu bisa mikir sampe ke sana, artinya kamu udah jadi orang yang kreatif, guys. Dan kreatif ini ngebantu banget kamu untuk make your intuition stronger.


Now we’re talking about… our weekly recommendation

Aka your most favorite part because here, we got you some podcast, series, books to YouTube video recs for your weekend! 
 
But before…
Rekomendasikan hal-hal yang seru menurut kamu (Bisa buku, podcast, video YouTube, apa pun itu, dengan cara mengisi form ini
Advertisement
). Nanti, rekomendasimu bakal kita share di weekly tips aka below and let other people know how cool you are! Remember, sharing is caring!
  • Our podcast! It’s a special edition so take a peek now 👀 Let’s go!
  • This Friday morning aku baru aja memutuskan dan akhirnya memberanikan diri konsul ke Psikolog. Ternyata tidak semenyeramkan itu even masih online ya. Tapi yang aku dapat adalah selama kalian masih mau berusaha untuk mengubah kehidupan diri sendiri menjadi lebih baik pasti selalu ada jalannya dan ternyata masih banyak orang bisa mengerti perasaan kita. Cobain teknik ini ya di saat kalian lagi berada di perasaan ga tenang, yaitu inhale exhale dengan perlahan, dan coba kenali sekitar lalu mensyukuri hal-hal kecil yang ada di hidup kalian. Aku berharap semua orang lambat laun akan mendapatkan ketenangan dan kebahagiannya masing-masing. Tambahan lagu bagus banget baru rilis When You Come Around – Sleep Shelter yg bisa didengerin with a person that you love. (Anonymus)
  • Coba deh dengerin cover metal lagunya Celine Dion “My Heart Will Go On” oleh Jonathan Young. Merinding banget dengernya!! Ni dia rilis udah 10 bulanan yang lalu tapi masih betah aku dengerin kayak 10x sehari wkwk. Bagi yang belom kenal, dia penyanyi metal yang suka bikin cover metal lagu macam-macam, baik lagu penyanyi lain maupun OST film termasuk soundtrack Disney dan anime (jadi bagi para penggemar J-pop yang demen lagu OP/ED anime, cobain juga dengerin versi cover dia, serius feel-nya masih dapat wkwk). (Anonymous)
  • Pernah denger Joshua Bassett? Yang kemaren drama sama Olivia Rodrigo, yang main “High School Musical: The Musical: The Series” di Disney+. Dia baru ngeluarin album judulnya “Sad Songs in A Hotel Room.” For real semuamua lagunya enak banget. Gue aja ga expect sebagus itu. Worth to listen!! (Anonymous)
  • Duet Sezairi dan Kaleb J menyanyikan hits mereka ternyata cakep banget😍 “It’s You” nya nge-blend banget. “It’s only me” nya super nice. (Anonymous)
  • HAI… aku rekomendasi olahraga pagi atau sore di @ecoparktebet mengisi waktu luang. GOOD LUCK and HAVE A NICE DAY 🙂 (Anonymous)
  • Kalau kamu masih berfikir film Indonesia tuh identik dengan horor, romance halu, atau drama membosankan, you guys should try “PERFECT STRANGERS” yang bisa kamu akses di Prime Video. Film ini merupakan adaptasi deri versi Italia yang bercerita tentang trust issues, friendship, and DARK LITTLE SECRETS ON OUR SMARTPHONE. *boom! (Anonymous)
  • Last but not leastif you guys are into Drakor Sageuk aka drakor sejarah, you guys should watch “Under The Queen’s Umbrella.” Aku suka banget karakter ratu di situ yang badass, tapi nggak kehilangan wibawanya sebagai The Queen. Chemistry bareng lima anaknya juga undeniable. Kayak drakor Sageuk pada umumnya, drakor ini juga ada masukin unsur politik gitu-gitu di mana The Queen berjuang sendiri melawan orang-orang di istana situ. Pokoknya seru banget deh.  (Anonymous)
Yuk guys, jangan lupa kasih rekomendasimu ya! Caranya gampang, klik aja di sini!

Quote of the day
 
“I am who I am today because of the choices I made yesterday.” 
 
– Eleanor Roosevelt-

Thank you note
Thanks to Akhyar & RR Marito for buying us coffee today!
 
(Mau ikutan nraktir tim Catch Me Up! kopi? Here, here…just click hereDengan mendukung, kamu nggak cuma beliin kami kopi yang menemani kami nulis, namun kamu juga udah men-support kami untuk terus berkarya dan membuat konten-konten berkualitas yang imparsial dan bebas dari kepentingan. Thank you so much!)
Advertisement