2050 90% Wilayah Jakarta Akan Tenggelam

252

When you’ve been listening to “Highschool in Jakarta” on repeat…

Everybody, now meet: Drowning in Jakarta.
 
Yep, kabar mengkhawatirkan datang dari ibu kota kita ni guys, di mana kemarin, Direktur Utama Perumda PAM Jaya Arief Nasrudin bilang bahwa kalo penggunaan air kita kayak gini-gini aja nih, maka pada tahun 2050 mendatang, 90% wilayah Jakarta akan tenggelam. Yep, you read it right, 90% guys.
 
Jadi dalam keterangannya itu, Pak Arief bilang bahwa saat ini Perumda PAM Jaya tengah menggenjot pemenuhan kebutuhan air melalui pipanisasi di Ibu Kota, demi menekan eksploitasi air tanah yang masih terjadi. Nah, eksploitasi air tanah ini bahaya banget guys, karena bisa menyebabkan penurunan tanah dan mengancam ekologi, hingga eventually
Advertisement
 bikin tanahnya tenggelam. Apalagi saat ini, eksploitasi air tanah dilakukannya dalam jumlah besar bangetkan. Adapun daerah yang paling beresiko adalah yang terletak di Jakarta Utara, kayak Tanjungan, Merunda, Cilincing, dll.
 
Menanggapi perkembangan ini, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria bilang, makanya salah satu upaya untuk mengurangi beban turunnya permukaan tanah adalah dengan ibu kota yang pindah ke Kalimantan. Jadi yhaa hal ini bakal mengurangi jumlah warga yang tinggal di JKT dan eventually mengurangi penggunaan air tanah juga gengs.
Advertisement