500 Orang Muslim Paling Berpengaruh di Dunia

173

Who says ‘Mirror, mirror on the wall? Who is the most influential of all?”

Moslems.

Yoi guys, jadi emang setiap tahunnya, sebuah lembaga namanya Royal Islamic Strategic Studies Center merilis daftar 500 orang muslim paling berpengaruh di seluruh dunia, yang bernama daftar The Muslim 500. Nah dalam menyusun listnya ini, pihak panitia memilih 500 orang, dari total 1,94 miliar muslim di dunia, yang paling berpengaruh dalam berbagai bidang kayak politik, ekonomi, kontribusi ke masyarakat, dll. Hasilnya, Tamim bin Hamad Al Thani, Emir aka pemimpin Qatar saat ini ada di posisi pertama. Lanjut posisi kedua diisi oleh Raja Salman, rajanya Arab Saudi, dan di posisi ketiga ada Ayatulloh Khamanei, Supreme Leader-nya Iran yang emang berpengaruh banget khususnya di negaranya sendiri. Selanjutnya di posisi empat ada presiden Turki Racep Tayyip Erdogan. Nah terus, ada lagi nama-nama menarik lainnya di list muslim paling berpengaruh versi The Muslim 500 ini. Bahkan ada orang Indonesia lo. Yaitu, Presiden Joko Widodo yang menempati posisi 13, Professor KH Said Aqil Siradj, Ketua Umum-nya Pengurus Besar Nadhlatul Ulama (PBNU) yang ada di posisi 19, sama ulama terkemuka Indonesia, Habib Lutfi Yahya, di urutan 32.
 
FYI guys, selain ngurutin Muslim paling berpengaruh di seluruh dunia, list ini juga punya gelar “Man of the Year”, dan tahun ini gelar tersebut diraih oleh Uğur Şahin, seorang dokter dan immunologist asal Jerman yang merupakan keturunan Turki dan CEO dari perusahaan farmasi BioNTech. Dari keahliannya, Şahin kemudian mengembangkan vaksin virus covid-19 berbasis mRNA bersama Pfizer dan berhasil jadi salah satu vaksin yang paling banyak digunakan untuk mengatasi pandemi Covid-19.
 
*Clap clap*