Arab Saudi Perbolehkan Perempuan Lepas Hijab

360

Who’s singing “to the left… to the left?”

Arab Saudi.

Yang semakin “to the left” aja ni guys… aka makin progresif. Karena baru aja, negara itu membolehkan warganya yang perempuan untuk membuka hijab. WOW. Adapun kebijakan yang baru berlaku minggu lalu ini berangkat dari  2030 Vision-nya Arab Saudi yang dirancang oleh Putra Mahkota Muhammad bin Salman. Dalam visi itu, Arab Saudi bakal jadi negara yang nggak cuma jadi pusat Dunia Arab dan Islam, tapi juga kekuatan investasi dunia yang bisa menghubungkan Benua Asia, Afrika, dan Eropa. Terus, pemerintah sana juga pengen bikin negaranya ngga terlalu ketergantungan sama minyak, and therefore, they need more women in the workplace.
Advertisement
 
Nah untuk merealisasikan visi itu, perubahan pun mulai dilakukan, termasuk dengan memberikan kebebasan tertentu kepada perempuan, termasuk juga dalam cara berpakaiannya. Dalam hal ini, jilbab yang tadinya diwajibkan buat para perempuan kini udah engga diwajibkan lagi, asal tetap menjunjung nilai-nilai kesopanan. Sebelumnya, Arab Saudi juga udah makin menunjukkan progresivitasnya dengan membolehkan perempuan nyetir sendiri, nongkrong di cafe, sampe nonton pertandingan di stadion. Terus, negara mereka yang dulunya strictly cuma boleh dikunjungi turis untuk Umrah dan naik haji, kini udah boleh dikunjungi untuk non-religious purposes, aka pariwisata biasa aja gitu.
Advertisement