McDonalds Jepang Tidak Akan Jual French Fries Untuk Sementara

262

When you looove french fries so much…

Here’s a not-so-good news.
 
Especially if you live in Japan. Yep, baru aja minggu lalu, restoran cepat saji McDonalds di Jepang mengumumkan bahwa mereka nggak akan jual french fries ukuran medium atau large dulu untuk sementara waktu. Aturan ini berlaku di seluruh Jepang sejak tanggal 24 Desember sampe 30 Desember nanti. Alasannya? Yep, 100 buat kamu yang jawab supply chain disruption aka gangguan pengiriman. Iya guys, beberapa waktu belakangan ini emang urusan rantai pasokan global lagi bermasalah banget, thanks to COVID-19 dan berbagai bencana alam yang bikin pengiriman barang-barang jadi terhambat. Hal ini terjadi juga ternyata sama kentang yang merupakan bahan baku buat french fries-nya tadi, seara, kentangnya McD Jepang itu dikirim dari Kanada, dan pelabuhannya baru aja terendam banjir. Karena itulah, pengiriman kentang ke Jepang pun jadi terhambat. Terkait gangguan ini, CEO McD Jepang Tamotsu Hiiro udah menyampaikan permintaan maafnya sambil bilang bahwa pihaknya lagi mencoba berbagai alternatif lain untuk menghadirkan french fries
Advertisement
 buat para customers-nya. Adapun salah satu alternatif yang lagi dipertimbangkan adalah dikirim via pesawat terbang. In the mean time, warga sana harus puas dulu nih, mam french fries ukuran small.
 
What a disastrous end to 2021…
Advertisement