Indonesia Kalah di Leg Pertama 4-0

310

Let’s start with… last night’s results.

So, what happened last night?
We 
lost the first leg for 4-0. Sedih ya guys, tapi jangan patah semangat dulu, karena leg-nya ada dua. Masih ada leg kedua di tahun depan.
 
OMG 🙁 Tell me everything. 
Sure. Bertempat di Stadion Nasional Singapura, Tim Garuda kita yang digawangi oleh Evan Dimas, Asnawi Mangkualam, Nadeo Argawinata, dkk tampil dengan jersey merah khas tim Garuda. Tim Indonesia bertanding memakai formasi 5-4-1. Formasi ini adalah formasi yang berbeda ketika tanding melawan Singapura di semifinal kemarin. Sementara di tim lawan, Thailand dengan kapten Chanatip Songkrasin bermain dengan posisi 3-6-1. Sama kayak kita, timnas Thailand dengan jersey serba birunya itu juga pakai formasi yang beda ketika di semifinal melawan Vietnam.
 
Terus terus….
Terus hasil akhirnya adalah empat gol tanpa balas tadi, di mana gol dari tim Thailand dicetak oleh Chanathip Songkrasin, Supachok Sarachat, dan Bordin Phala.  And yes, kita harus berbesar hati ketika Chanatip mencetak gol sebanyak dua kali. Adapun gol pertama dari tim Gajah Perang itu terjadi ketika pertandingan baru berjalan selama dua menit.
 
Dua menit?
Yes. Di awal pertandingan, tim Thailand emang udah agresif melakukan berbagai serangan ke gawang Indonesia. Posisi 1-0 ini berlangsung terus sampe turun minum menuju babak kedua. Nah sebenernya, Indonesia punya beberapa peluang ngegolin, misalnya oleh Asnawi di menit ke-35, dan oleh Witan ke Dewangga di menit ke-40. Tapi ya belum berbuah hasil guys, hingga akhirnya kita masuk ke babak kedua…
 
OK…
Nah di babak kedua ini, ada pergantian pemain dari tim Indonesia, sampe tiga sekaligus. Ada Evan Dimas, Kadek Agung, dan Elkan Baggott yang masuk menggantikan Rachmat Irianto, Fachruddin, dan Edo Febriansah. Kali ini Timnas kita udah main lebih terbuka, tapi kemudian di menit ke-52 Chanatip meloloskan gol keduanya pakai tendangan datar. Terus, waktu Irfan Jaya coba nyerang pake tendangan dekat, eh kipernya Thailand, Siwarak, udah stand by
Advertisement
 aja nangkep itu bola. Nggak gol deh. Gituu aja terus sampe Thailand ngebobolin lagi gawang kita two more times. So, there’s that, Indonesia kalah dari Thailand 0-4.
 
Well, any words?
Yep, dalam konferensi pers seusai pertandingan, pelatih Indonesia Shin Tae Yong menyebut bahwa gol cepat Songkrasin di menit kedua itu memengaruhi penampilan pemainnya, sehingga kalah dengan skor telak. Terus juga banyak pemain yang baru pertama ini masuk final, jadi yha ngaruh juga. Faktor lain adalah peluang yang dimiliki Indonesia yang ngga berbuah jadi gol, dan finally, emang Thailand yang mainnya bagus banget aja. Terkait hal ini, Tae Yeong bilang bahwa dirinya bakal mempersiapkan tim untuk pertandingan selanjutnya.
 
Got it. Anything else?
Well, masih ada kesempatan buat Indonesia menang di AFF kali ini. Syaratnya, Indonesia kudu wajib menang di leg keduanya melawan Thailand di 1 Januari besok, dengan selisih gol sebanyak 4 atau lebih. Tapi, kalau Indonesia kalah lagi di pertandingan itu, udah bisa dipastikan Indonesia bakal keluar sebagai runner up, di mana kita udah mendapatkan gelar itu sebanyak lima kali.
Advertisement