Corona Updates 30 Agustus 2021, Bom Bunuh Diri di Bandara Kabul Afghanistan, Pertemuan Partai Koalisi Pemerintah Dengan Presiden Jokowi, Penelitian : Memelihara Hewan Meningkatkan Kebahagiaan

405

Good morning! )

It’s the new week again, and if Monday is not your favorite day, trust us, you’re not alone. However, we can always start the day with a little motivation, like tuning in to your favorite playlist or having your coffee a little stronger. And if you feel like Catching Up! with the news, you know what to do…


Now, here’s your weekly Covid-19 updates…

Yep, we always start the week with some information about covid-19 from home or abroad. Let’s go!
 
Nationally…
  • Per kemarin, 29 Agustus 2021, total kasus positif Covid-19 di Indonesia menjadi 4.066.404 kasus, dengan kasus aktif 227.182 angka sembuh 3.707.850 dan kasus meninggal 131.372 .
  • Provinsi dengan kasus terbanyak adalah DKI Jakarta (845.938 kasus), Jawa Barat (669.103 kasus), Jawa Tengah (462.178 kasus), Jawa Timur (372.388 kasus), dan Kalimantan Timur (145.711 kasus).
  • Penduduk Indonesia yang udah menjalani vaksinasi pertama ada sebanyak 61.222.258 dan vaksinasi kedua 34.702.821 dari target vaksinasi Indonesia sebanyak 208,2 juta penduduk.
  • Warga di Nusa Tenggara Timur (NTT) lagi dihebohkan ni guys dengan dugaan kerumunan hingga pelanggaran prokes yang terjadi dalam kegiatan Pengukuhan Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) di Pulau Semau, Kupang, NTT. Pertemuan ini jadi sorotan netizen karena dihadiri oleh hampir seluruh kepala daerah di NTT, termasuk di antaranya Gubernur NTT Viktor Laiskodat.
  • Berita sedih datang dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), yang bilang bahwa sejauh ini udah ada 723 kiai di Indonesia yang meninggal dunia setelah terinfeksi Covid-19. FYI, jumlah ini juga bisa bertambah karena pandemi Covid-19 belum selesai 🙁
  • Buat anak sekolahan ni, siap-siap ya. Karena Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta udah menyatakan bahwa sebanyak 610 sekolah siap menggelar pembelajaran tatap muka (PTM) di tengah pandemi Covid-19 mulai hari ini, seiring penurunan level PPKM di Ibu Kota ke Level 3. Jumlah sekolah yang melakukan pertemuan tatap muka itu mulai dari jenjang PAUD, SD, SMP, SMK, SMA, MAN, hingga sekolah luar biasa (SLB).
  • Nah sehubungan sama pembukaan sekolah ini, Presiden Joko Widodo juga minta percepatan vaksinasi pelajar untuk mempercepat pencapaian herd immunity. Hal itu disampaikan pas lagi meninjau kegiatan vaksinasi yang digelar di Taman Cappelen, Kebun Raya Bogor, hari Sabtu kemarin.
  • And finally, kabar gembira ni gengs. Stok vaksin Sinovac di Jakarta kembali tersedia sejak Kamis kemarin. Sebelumnya, vaksin Covid-19 asal China itu sempat kosong beberapa waktu belakangan. Kepala Seksi Surveilans Epidemiologi dan Imunisasi Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Ngabila Salama bilang bahwa kekosongan itu tidak terjadi di seluruh sentra vaksinasi di Jakarta, tapi cuma beberapa.
Meanwhile, internationally…
  • Per 29 Agustus 2021, total kasus positif Covid-19 di dunia udah mencapai 216.016.842 kasus dan 4.494.994 kasus meninggal.
  • Negara-negara dengan kasus terbanyak adalah Amerika Serikat (38.760.548 kasus), India (32.695.030 kasus), Brazil (20.728.605 kasus), Prancis (6.813.516 kasus), dan Rusia (6.766.667 kasus).
  • Per kemarin, negara tetangga Singapura udah resmi jadi negara dengan angka vaksinasi tertinggi di dunia. Yup guys, so far Singapura udah memvaksinasi secara full 80% dari 5.7 juta warganya, dan saat ini mereka lagi siap-siap untuk makin melonggarkan aturan protokol kesehatan.
  • India baru aja mencatatkan lonjakan penularan covid-19 lagi guys, yang mencapai 46.164 kasus baru dalam 24 jam terakhir. Penyebabnya? Perayaan festival yang digelar di salah satu wilayah di sana, namanya Kerala. Padahal yah, sejak 7 Juli lalu, penambahan kasus per hari di India udah nggak pernah lewat dari angka 45ribu lagi.
  • Kondisi covid-19 di Amerika Serikat makin mengkhawatirkan guys, dengan jumlah orang yang masuk rumah sakit gara-gara covid19 saat ini mencapai 100ribu orang, yang merupakan angka tertinggi sejak Januari lalu. FYI, saat ini juga ada sekitar 25ribu orang yang dirawat di ICU dan kasus kematian hariannya mencapai 364. Mayoritas dari kasus-kasus covid-19 ini ditemukan di wilayah yang angka vaksinasinya rendah, kayak Arkansas, Texas, Florida, dan Alabama.
  • Berita sedih datang dari Benua Afrika guys yang ternyata laju vaksinasinya masih kurang dari 3%. Dari keterangan WHO, sebenernya upaya penyaluran vaksin di Afrika udah dipercepat sampai 3 kali lipat, namun sejauh ini, baru 2,4% warga yang udah divaksin. Penyebabnya? Vaccine inequality. Yep, saat negara-negara maju udah mulai lanjut dengan booster-nya, banyak warga di Afrika yang justru belum dapet vaksin pertamanya.
  • Jepang baru aja nih guys menghentikan dulu pemberian 1.63 juta vaksin Moderna buat warganya karena dugaan kontaminasi. Menurut keterangan dari Takeda Pharmaceutical Company, yang merupakan perusahaan yang mendistribusikan vaksin Moderna di Jepang, diketahui bahwa telah ditemukan elemen asing dalam vaksin yang belum dibuka. Hal ini dilaporkan oleh beberapa vaccine center yang ada di Jepang.

Now, let’s catch you up on: Kabul airport bombing.

*CONTENT WARNING: this news contains violence and might be too distressing to be digested this early. Please consider your mental condition before you proceed. Remember, you can always come back later.*
 
I am ready. What happened?
Berita menyedihkan datang di Afghanistan ni guys, di mana pada Kamis, 26 Agustus 2021 kemarin, terjadi insiden bom bunuh diri di bandara Kabul, Afghanistan. Insiden ini memakan korban jiwa sebanyak 175 orang  dan lebih dari 200 orang luka-luka. FYI, ada 13 orang tentara US yang tewas dalam pemboman ini. Terus, pembomannya juga pas banget dilancarkan di tengah deadline sebelum 31 Agustus 2021 yang diterapkan oleh Taliban buat negara-negara yang mau mengevakuasi penduduknya dari negara tersebut. Soal deadline tersebut, lengkapnya bisa kamu baca di sini ya gengs.
 
Who’s behind all this?
ISIS-K alias Islamic State Khorasan Province yang merupakan afiliasi dari kelompok ekstrimis militan Islam lainnya, ISIS. Jadi guys, ga lama setelah bomnya meledak, ISIS-K mengklaim kalo mereka adalah dalang dari serangan ini. Meskipun nggak ada bukti yang bisa mendukung klaim ini, namun kelompok intelejen Amerika Serikat meyakini bahwa emang ISIS-K lah pelakunya.
 
I need more background on ISIS-K.
That’s what we are here for. So, ISIS chapter Provinsi Khorasan ini terbentuk pada Januari tahun 2015 ketika kekuatan ISIS udah semakin kuat di Irak dan Suriah. Dalam keterangan dari Center of Strategic and International Studies (CSIS), kelompok ini lebih kecil, tapi lebih ekstrim dibanding Taliban. Terus, mereka punya paham yang nggak menganggap adanya batas negara dan memimpikan berdirinya negara khilafah yang meliputi Pakistan dan Afghanistan. Jadi emang bedanya secara wilayah sama Taliban guys, kalo Taliban berfokus pada penegakkan syariah Islam di Afghanistan aja,  kalo ISIS-K sifatnya lintas negara dan mau mendirikan khilafah.
 
I see. Go on…
Adapun jumlah dari kelompok ISIS-K ini ada sekitar 3.000 orang, namun seiring dengan konflik yang kerap terjadi sama Taliban maupun tentara AS, jumlah mereka juga sebenernya berkurang terus. Furthermore, ISIS-K beroperasi di wilayah Kabul dan Kunar, yang merupakan perbatasan antara Afghanistan dan Pakistan yang biasanya jadi jalur penyelundupan human trafficking dan narkoba. ISIS-K sering melakukan serangannya terhadap kelompok minoritas, Taliban, tentara AS, hingga tempat-tempat yang banyak kaum perempuannya, terutama perempuan yang mengenyam bangku pendidikan. Jadi, mereka sering banget menyerang sekolah-sekolah dan targetnya adalah anak perempuan.
 
Are they affiliated with the Taliban?
Enggak. Taliban dan ISIS K justru nggak akur juga, karena menurut ISIS K, Taliban nggak “Islam banget” karena mereka melakukan perjanjian perdamaian dengan Amerika Serikat dan ini merupakan pengkhianatan jihad. Karena perbedaan pandangan inilah, ISIS-K sama Taliban juga kerap terlibat konflik dan yang paling baru, ISIS-K tidak mengakui kepemimpinan Taliban di Afghanistan. Alasannya, ya karena nilai-nilai keislaman yang dianut Taliban kurang hardline.
 
OMG… Is that why they attacked the Kabul airport?
Yep. ISIS-K bilang bahwa Taliban melakukan negosiasi perdamaian dengan US, which menurut mereka mengabaikan peperangan dan semangat jihad yang seharusnya dianut oleh Taliban. Makanya deh, di tengah evakuasi yang lagi dilakukan sama banyak negara terhadap warganya, ISIS K kemudian melancarkan serangan bom bunuh diri tersebut.
 
Now tell me more about the bombing.
Jadi, ada dua ledakan bom bunuh diri di saat yang sama tersebut. Ledakan pertama ada di Abbey Gate, gerbang bandara Kabul di mana pasukan tentara Inggris dan US bertugas melakukan evakuasi. Satu lagi terjadi di hotel dekat dari bandara Kabul. Nah, sebelum terjadi pengeboman, udah ada peringatan dari US, Inggris, dan Australia ni kalo kayaknya bakal ada serangan teroris yang dilancarkan di titik-titik evakuasi ini. Semua orang yang berkerumun di titik tersebut dari beberapa hari yang lalu diminta cabut buat menghindari serangan teroris tersebut. Eh ternyata bener aja kan…
 
Dang.. Terus abis terjadi pengeboman gimana?
Presiden Amerika Serikat Joe Biden langsung mengutuk serangan tersebut dan bilang bahwa doi marah banget. Biden juga bilang bahwa pihaknya bakal mencari dan memburu para pelaku dan bikin mereka membayar apa yang udah dilakukan. Nah Minggu kemarin, Amerika Serikat kemudian mengirim pesawat tak berawak buat nyerang balik ke markas ISIS-K yang ada di Kabul. Akibat serangan itu, dua orang yang diduga sebagai ISIS K akhirnya terbunuh.
 
Did Taliban say anything about all this mess?
Yes. Juru Bicara Taliban Zabihullah Mujahid bilang kalo Taliban mengecam keras serangan bom yang menyasar ke masyarakat sipil di Afghanistan ini. Selain itu, doi juga bilang bahwa kelompoknya nggak ada hubungannya sama ISIS-K.
 
Got it. Anything else?
Nah, terkait proses evakuasi di Afghanistan, Mujahid juga bilang bahwa as soon as tentara US cabut, Taliban bakal take over bandara Kabul, which will be after the deadline. Selain itu, Taliban juga bakal segera ngumumin kabinet baru di bawah pemerintahan mereka. Furthermore, Taliban menyebutkan bahwa situasi di Afghanistan semakin genting, terlebih setelah ada pengeboman ini. Karenanya, Taliban bilang bahwa pihaknya bakal mulai kerja semaksimal mungkin buat mengembalikan stabilitas keamanan di sana.

When it’s only Monday and you’re already thinking about meetings..

Advertisement

Para Ketum Parpol can relate. 
 
EH?
Iya. Jadi minggu kemarin Presiden Joko Widodo abis mengundang para ketua umum dan sekjen partai koalisi pemerintah ke Istana Negara untuk meeting. Pertemuan ini dihadiri sama Partai PDIP, Gerindra, Golkar, PKB, Nasdem, PPP, dan PAN. Kayak kamu yang suka update-update kalo abis meeting, Pak Jokowi juga kemudian meng-upload pertemuan ini di channel YouTube Sekretariat Presiden.
 
Meeting-nya bahas apa?
Kalo dari keterangannya Pak Jokowi sih, pertemuan itu membahas tingkat kepercayaan masyarakat sama pemerintah yang meningkat selama pandemi. Selain itu, beliau juga bahas soal peningkatan investasi, penanganan pandemi Covid-19, perekonomian nasional, strategi ekonomi dan bisnis negara, hingga otonomi daerah dan ibu kota negara.
 
I heard there’s a new kid on the block…
Yep. Everybody, meet: Partai Amanat Nasional (PAN) yang udah resmi masuk ke koalisi pemerintah yang ditandai dengan hadirnya Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Sekjennya Eddy Soeparno dalam pertemuan tersebut. Menurut Waketum PAN Viva Yoga Mauladi, kehadiran Pak Zulhas ini udah menegaskan posisi PAN yang selama ini sering dibilang abu-abu. Nah sekarang udah fix nih, PAN masuk ke koalisi pemerintah.
 
Interesting…
Yha makin seru guys menjelang 2024 wkwkwkw. Nah, terkait masuknya anak baru ke koalisi pemerintah ini, Sekjen Partai Nasdem Johnny G Plate bilang bahwa yhaa semoga aja kehadiran PAN dalam koalisi pemerintahan bisa menguatkan dan memperkaya gagasan-gagasan dan ide baru di pemerintahan yang baik. Selain itu, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto juga bilang bahwa kehadiran PAN melambangkan semangat gotong royong pemerintah Indonesia. Katanya sih kehadiran PAN membawa positive vibe gitu di meeting tersebut.
 
Hmmm.. Now tell me more about the meeting.
Ok. Jadi, pak pres memaparkan berbagai hal ni guys, misalnya, ada peningkatan indeks kepercayaan pemerintah dari 97,6 menjadi 115,6 di kuartal II tahun 2021. Selain itu, peningkatan konsumsi masyarakat juga naik sebesar 5,9% dan investasi tumbuh 7,5%. Nah menurut Pak Jokowi, hal ini menunjukkan adanya optimisme di tengah masyarakat setelah gelombang kedua pandemi covid-19 ini. However, pak presiden juga ngingetin supaya pemerintah jangan malah jadi lengah dengan adanya peningkatan ini supaya angkanya bisa terus naik.
 
Go on.
Pak Jokowi gak nyebutin nih sumber-sumber dari data yang dia sampaikan tersebut. Tapiii, Badan Pusat Statistik (BPS) sebelumnya udah ngeluarin data bahwa pertumbuhan ekonomi kuartal II tumbuh 7,07% secara tahunan atau year on year. Ini juga supported by konsumsi rumah tangga dan investasi yang mencapai 84,93%.
 
What about indeks kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah?
Nah kalo soal ini sih ada penurunan guys, menurut survei dari Lembaga Indikator Politik Indonesia. Jadi dalam rilis penelitiannya yang dilakukan pada 25 Agustus lalu, diketahui bahwa kepercayaan masyarakat terhadap kemampuan Pak Jokowi dalam pengendalian pandemi Covid-19 menurun dibanding sebelumnya. Menurut Direktur Eksekutif Indikator Politik Burhanuddin Muhtadi, hasil risetnya menunjukkan bahwa kepuasan publik mengalami penurunan, dari angka awal 67,3% di bulan April turun menjadi 61,1% pada Bulan Agustus.
 
Hmmm. Anything else I should know?
Nah, meski yang dibahas soal covid, ekonomi dll, tapi banyak pihak yang berspekulasi bahwa sebenernya meeting-nya juga digelar buat bahas pilpres 2024. Contohnya soal isu reshuffle kabinet (secara PAN udah masuk, kan) dan pidato Ketua MPR RI Bambang Soesatyo di Sidang Tahunan MPR RI yang menyinggung amandemen UUD 1945. Nah kalo soal reshuffle, istana bilang bahwa pemerintah lagi fokus ngurusin pandemi, sedangkan kalo soal amandemen UUD 45, istana juga udah bilang bahwa hal itu nggak dibahas Pak Jokowi. FYI, amandemen UUD 45 ini yang untuk mengubah masa jabatan presiden jadi tiga periode itu lho guys, tapi Pak Jokowi juga udah tegas menolak wacara tsb.

When you’re thinking about improving your health…

Consider keeping a dog.
Yep, kamu pasti udah tahu guys, bahwa memelihara hewan peliharaan kayak anjing bisa meningkatkan kebahagiaan dan kesehatan. Tapi kamu tahu nggak sih, bahwa fakta itu tuh emang ada penelitiannya. Jadi dalam riset terbaru terhadap lebih dari 4 juta dog owners di Amerika Serikat, Kanada, Skandinavia, Selandia Baru dan Inggris, ditemukan bahwa orang yang memelihara anjing memiliki resiko yang lebih kecil sebesar 24% untuk meninggal di usia muda karena penyebab apa pun. Terus, kalo pemilik anjing memiliki riwayat penyakit jantung kayak heart attack atau stroke, maka mereka memiliki kemungkinan 31% lebih kecil untuk meninggal karena penyakit-penyakit tersebut.
 
Nah lebih jauh guys, manfaat yang paling tinggi dirasakan oleh pemilik anjing yang hidup sendirian. Ditemukan bahwa orang yang punya penyakit jantung dan memelihara anjing memiliki resiko kematian 33% lebih rendah dibanding mereka yang nggak punya anjing. Begitu juga dengan penderita stroke yang resiko kematiannya berkurang hingga 27% kalo punya anjing, dibandingkan dengan mereka yang nggak punya. Meskipun penelitian ini masih dianggap circumstantial (karena pastinya tergantung juga sama faktor lain kayak kondisi sosial, pengobatan, terapi, dll), tapiii temuan ini tetep dianggap penting dalam melihat korelasi antara kepemilikan anjing dalam meningkatkan kualitas hidup pemiliknya.

“Nah, sementara tetangga ada yang masih 15, ada yang 20,”
 
Gitu guys kata Gubernur DKI Jakarta Pak Anies Baswedan pas cerita soal angka presentase vaksinasi di ibu kota yang menurutnya sih, udah mencapai 105% Sabtu kemarin. Kata Pak Anies, target vaksinasi Covid-19 di Jakarta udah tercapai, dan dalam sehari, JKT bisa memvaksin sampe lebih dari 200ribuan orang. Meanwhile, yha tetangga sebelah masih ada yang tingkat vaksinasinya baru 15%-20%.
 
When the grass is (not) always greener on the other side…

Announcement


Thanks to Prast AN for bought us coffee yesterday!

(Mau ikutan nraktir tim Catch Me Up! kopi? Here, here…just click here Dengan mendukung, kamu nggak cuma beliin kopi yang menemani kami nulis, namun kamu juga udah men-support kami untuk terus berkarya dan membuat konten-konten berkualitas yang imparsial dan bebas dari kepentingan. Thank you so much!)

Ajak-ajak yuk!

Yep, kamu bakal langsung dapet merchandise eksklusif dari Catch Me Up! kalo kamu ngajak teman-teman kamu berlangganan! Caranya gampang banget, kamu tinggal klik link di bawah ini dan mulai deh, sebar-sebar referral code kamu ke teman, sodara, gebetan, rekan kantor, pokoknya siapa aja boleee….
 
Atau, kamu juga bisa langsung nge-klik share button di bawah ini! Kumpulin terus referral kamu untuk dapetin merchandise-nya ya! Gratis!

Catch Me Up! recommendations

If you’re feeling lost in this journey of adulting, don’t worry. You are not alone. Here are some steps you can do to find your purpose.

Angel’s Stories

1. Hari ini kebetulan jadwal pengambilan sampah komplek mingguan. Tadi waktu pulang dari pasar dan mau parkirin mobil, nunggu sebentar di jalan depan rumah yang cuma cukup satu mobil karena petugas-petugas kebersihannya lagi ambil sampah. Setelah petugas-petugas selesai, baru mulai parkirin mobil. Karena jalan yang sempit, memang lumayan sulit buat parkir mobil satu kali jalan. Tiba-tiba ada salah satu petugas yang berhenti dan bantu arahin parkir. Butuh beberapa kali maju-mundur untuk parkir, tapi bapaknya tetap sabar ngarahin. Terima kasih banyak, pak!
-Ujung timur bandung coret-
 
2. Beberapa waktu lalu, papaku meninggal dunia. Kemudian, disusul kabar mamaku positif. Selang seminggu, adikku positif. Alhamdulillah aku negatif. Di situ sempat down banget. Papa nggak ada (karena memang sudah sakit sejak lama), disusul mama dan adik yang sakit. Adik pun harus dibawa ke rumah sakit. Tapi aku bersyukur. Banyaaaak banget yang perhatian dan peduli. Dari cariin oksigen kaleng, tabung oksigen, cariin info rumah sakit, kirimin makanan, sampai doa dan penyemangat tanpa henti. Bahkan rekan kerja yang nggak terlalu dekat pun beri semangat. I’m so blessed. Kayak ga nyangka aja, masih banyaaaak banget orang baik. Alhamdulillah. Terima kasih pokoknya untuk semua orang baik yang sudah care sama aku dan keluargaku.
-VG-Jakarta-
 
(We believe that angels, just like superheroes and cats, come in different costumes, but they’re here for the same reasons: to make our days brighter, our smiles wider, and our feelings happier. So during these uncertain times, we’ve decided to replace the love letter with stories about kindness, because now more than ever, our community needs that. Shoot us your kindness stories here (can be something you see or experience firsthand (or no), basically, anything!) and we will feature it here. You can also check our previous angel stories on our angel’s Instagram. Go go go!)
Advertisement