Gelombang Panas di Pacific Northwest

464

When you still think that climate change is not real…

No guys, it is reallllly real.
 
Emang kenapa tuu…

Karena minggu ini, beberapa wilayah di Pacific Northwest (Amerika Serikat dan Kanada) tengah mengalami gelombang panas hingga 46 derajat celcius! FYI guys, suhu ini juga disebut-sebut merupakan paling panas dalam 1000 tahun terakhir. Whoaaaa…
 
Realllly?
Yep.  Climate change is real.  FYI, suhu tersebut merupakan suhu bersejarah karena panas banget dan melanda tempat-tempat yang biasa dingin, kayak British Columbia di Kanada, dan Portland, Oregon. Adapun beberapa wilayah yang mengalami tempratur all-time high di antaranya adalah Medford di Oregon (46 derajat celcius), Yakima, Washington State (43 derajat celcius), Spokane, Washington State (42 derajat celcius), dan Portland, Oregon (41 derajat celcius).  As you can see, suhunya jauh lebih panas dibanding di tempat kita, guys
 
OMG…Kok bisa?? 
Well, jadi emang heat wave ini muncul akibat adanya kombinasi antara atmosfir yang menyimpan suhu sehingga bumi semakin panas, dengan perubahan iklim yang disebabkan oleh aktivitas manusia. Hal ini diperparah dengan aktivitas pembuangan gas rumah kaca kita yang makin tinggi, hingga bikin atmosfir makin panas.
 
Oh no… 
Yep, selain heat wave, tempratur sepanas ini juga muncul di bagian West Coast-nya Amerika Serikat dari California, terus lanjut ke Nevada, hingga ke Arizona. Kondisi ini juga bikin beberapa daerah di sana kekeringan, dan untuk menanggapi fenomena ini, pemerintah setempat udah ngasih peringatan tentang gejala-gejala ‘heat stroke’. 
Advertisement
 
What’s heat stroke? 
Heat Stroke adalah penyakit yang muncul akibat adanya cuaca yang panas banget.  Adapun ciri-ciri  terkena ‘heat stroke’ adalah: suhu tubuh kita yang tinggi, kulit kita merah, kering, atau lembab, deg-degan, pusing, keleyeungan, mual, bingung, dan pingsan. Terus, pemerintah setempat menganjurkan warganya untuk menuju ke cooling centers (pusat pendinginan).  Selain itu, mereka juga menganjurkan agar warga minum yang banyak, coba mandi dengan air dingin, menggunakan baju longgar, dan cari bangunan-bangunan yang ada AC supaya bisa ngadem.
 
Baru dengar ada cooling centers… 
Yep, karena rata-rata perumahan di sana nggak pake AC gengs. Mereka biasanya cuma punya heater aja, secara kan di sana harusnya dingin banget.  Anyway, menurut para ahli, temperatur tersebut bisa terus bertambah dan bisa jadi lebih parah. Fenomena ini juga disebut-sebut bisa jadi “new normal” baru, secara emang suhu bumi saat ini terus meningkat. Hiks….
Advertisement