Corona Updates 19 April 2021

395

Welcome back to your Covid-19 weekly update.

The pandemic is still around, in case you’re wondering. And we’ve just hit the grim milestone on 3 million deaths worldwide. Here’s other things you need to know…

 
Now let’s start, nationally….
  • Per kemarin total kasus positif Covid-19 di Indonesia udah mencapai 1.599.763 kasus, 43.328 meninggal (2,7% dari Terkonfirmasi), dan 1.450.192 (90,7% dari Terkonfirmasi) sembuh.
  • Provinsi dengan kasus terbanyak adalah DKI Jakarta (398.125 kasus), Jawa Barat (266.118 kasus), Jawa Tengah (178.060 kasus), Jawa Timur (144.185 kasus), dan Kalimantan Timur (66.576 kasus).
  • Kemarin, Indonesia kembali menerima 6 juta bulk aka bahan baku vaksin covid-19 dari China, Sinovac yang harus diolah diolah kembali melalui fasilitas Biofarma. Menkes Budi Gunadi Sadikin bilang bahwa jumlah tersebut merupakan bagian dari pengiriman 140 juta bulk Sinovac yang bakal diterima Indonesia tahun ini.
  • Merespons larangan mudik dari pemerintah pusat, pemerintah Kabupaten Kulon Progo, DI Yogyakarta bakal melakukan pengawasan di sejumlah titik perbatasan menjelang momen Lebaran 2021. Adapun pengawasan dilakukan untuk memantau pergerakan pemudik yang bakal dateng dari luar daerah DIY, salah satunya dengan pengecekan surat keterangan bebas Covid-19.
  • Istri Gubernur Jawa Barat Kang Ridwan Kamil, Atalia Praratya baru aja dinyatakan positif Covid-19.Bu  Atalia menyampaikan info ini melalui akun Instagram pribadinya, Sabtu kemarin yang bilang: “Hari pertama masih kaget baru dikabari. Bingung ketularan di mana karena memang saya ketemu banyak sekali orang dan masyarakat,” ucap Atalia dalam video yang diunggah akun @ataliapr.
  • Dinkes Kota Tangerang bilang bahwa pihaknya udah melakukan vaksinasi terhadap setidaknya 100 ribu jiwa, di mana 38 ribu di antaranya merupakan lansia. Kepala Dinkes Kota Tangerang Liza Puspadewi menyebut lansia tertua yang menjalani vaksinasi berusia 102 tahun.
  • Menparekraf Sandiaga Uno weekend kemarin bilang bahwa pembukaan perjalanan secara terbatas (travel bubble) di Bali, Bintan, dan Batam (3B) ditargetkan akan dibuka mulai Juni 2021. Namun begitu, Pak Sandi juga menegaskan bahwa penerapan kebijakannya teteup aja diambil dengan  melihat perkembangan pandemi Covid-19 di wilayah tersebut.

 Meanwhile, internationally…

  • Per kemarin, total kasus positif Covid-19 di dunia udah mencapai 140.729.539 kasus dan 3.010.966 kasus meninggal.
  • Negara-negara dengan kasus terbanyak adalah Amerika Serikat (31.627.701 kasus), India (14.788.003 kasus), Brazil (13.900.091 kasus), Prancis (5.321.176 kasus), dan Rusia (4.640.537 kasus).
  • Seiring dengan makin tingginya angka penularan Covid-19 di Brasil, pemerintah setempat meminta kaum perempuan di negaranya untuk menunda kehamilan. Menurut Sekretaris Perawatan Kesehatan Primer Kementerian Kesehatan Brasil Raphael Camara, kalo memungkinkan sih, mendingan perempuan menunda kehamilan dulu sebentar sampe kondisi lebih damai.
  • Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus bilang bahwa virus corona secara global udah meningkat drastis. Menurut catatannya, jumlah kasus mingguan Covid1-9 global naik hampir dua kali lipat selama dua bulan terakhir, dan mendekati angka tertinggi selama pandemi. Mr. Tedros bilang bahwa hal ini merupakan perkembangan yang sangat mengkhawatirkan.
  • Lonjakan infeksi virus corona di Malaysia pada lima minggu terakhir udah mencapai rekor tertinggi, dan terkait perkembangan ini, menteri Kesehatan Malaysia, Adham Baba bilang bahwa dirinya udah mengusulkan adanya larangan mudik lebaran. Menurut Adham, usulan ini muncul karena kasus harian masih meningkat dan belum stabil.
  • India mengalami lonjakan tajam infeksi Covid-19 setelah warga menggelar ritual mandi bersama Kumbh Mela di sungai yang diikuti oleh sekitar 50 ribu orang. Hasilnya, ada lebih dari seribu warga yang dinyatakan positif Covid-19 setelah mengikuti ritual tersebut.
  • Minggu lalu, organisasi anti-kemiskinan Global Citizen mengumumkan rencananya untuk menggelar konser amal untuk mengumpulkan dana demi memvaksinasi tenaga kesehatan yang tinggal di negara miskin. Adapun konser ini rencananya bakal digelar pada 8 Mei mendatang, dengan menghadirkan aktris Selena Gomez hingga Jennifer Lopez.
  • WHO baru saja menyampaikan rekomendasinya agar negara-negara melarang perdagangan hewan hidup di pasar tradisional yang juga menjual bahan pangan. Menurut WHO, hal ini diperlukan untuk menghindari munculnya wabah baru dan melindungi para pedagang serta konsumen.
Advertisement