Pemenang Wildlife Photographer Of The Year

490

For when you need to see something majestic…

Advertisement

Check out this Tiger pics.
Yep, jadi foto ini baru aja memenangkan penghargaan bergengsi Wildlife Photographer of the Year 2020. Jadi foto yang diambil oleh fotografer Rusia, Sergey Gorskov ini menggambarkan seekor harimau Siberia yang lagi menggesekkan tubuhnya ke batang pohon yang terletak di Leopard National Park, Siberia. Yang bikin foto ini menarik adalah “expresi” sang harimau betina yang nampak lagi menikmati banget kegiatannya yang bertujuan untuk meninggalkan aroma tubuhnya sebagai tanda buat harimau lain. Untuk bisa mengambil foto ini, Gorskov sampe harus memasang kamera otomatisnya selama 11 bulan di pedalaman hutan Siberia, di mana harimau ini tinggal.
Menurut dewan juri dari National History Museum yang mengadakan kompetisi ini, foto Gorskov menang karena menggambarkan momentum yang jarang banget terjadi, yang menunjukkan ikatan harmonis antar spesies di pedalaman hutan. FYI guys, saat ini, Harimau Siberia udah dalam status yang hampir punah, hingga foto ini juga memberikan harapan bahwa upaya konservasi yang dilakukan untuk meningkatkan jumlah populasi harimau siberia telah menunjukkan hasil positif.
Mau liat foto-foto lain yang juga menang? Check this list out. Cakep-cakep bangettttt zuzur.
Advertisement