Corona Updates June

584

And your weekly Covid-19 recap…

Gambar: cnn.com

Yep, we have everything you need to know about Covid-19 nationally and globally. Here. Scroll down.

Nationally…

  • Per kemarin, total kasus positif corona di Indonesia mencapai 26.940 kasus, 7.637 orang sembuh, dan 1.641 meninggal.
  • Saat ini, lima provinsi dengan kasus Covid-19 tertinggi adalah DKI Jakarta, Jawa Timur, Jawa Barat, Sulawesi Selatan, dan Kalimantan Selatan.
  • Kasus Covid-19 saat ini udah meningkat dua kali lipat di bulan Mei kemarin, dengan total kasus positif: 16.355 orang. Padahal, total kasus selama bulan April lalu adalah 8.590 kasus.
  • Kemarin, Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto bilang bahwa kalau terjadi gelombang kedua wabah Covid-19, rencana “new normal” bisa dibatalin.
  • New normal nggak diterapin di seluruh provinsi/kota, ini daftar wilayah yang boleh menerapkan new normal.
  • Not so good news from East Java. Over the weekend, terjadi kisruh antara Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini terkait bantuan mobil lab yang bakal dipake warganya untuk tes PCR. Inti masalahnya adalah Bu Risma udah nungguin mobil PCR tersebut untuk tes swab warga Surabaya, tapi kemudian mobilnya ternyata cusss ke Tulungagung dan Sidoardjo. Bu Risma marah, and Bu Khofifah was like, “But we don’t have enough testing facilities in those two places!” 
  • Regardless the disagreement between them two, kamu harus tahu bahwa saat ini Jawa Timur merupakan provinsi dengan jumlah kasus Covid-19 tertinggi kedua di Indonesia setelah DKI Jakarta.
  • Kota Tegal di Jawa Tengah adalah satu-satunya daerah di Pulau Jawa yang boleh kembali membuka kegiatan produktif. Hal ini karena tidak ditemukan lagi kasus Covid-19 yang ditemukan di kota tersebut. FYI, Tegal merupakan salah satu kota yang paling duluan local lockdown, walaupun kebijakan ini nggak didukung sama pemerintah pusat. Sampe sekarang, Tegal cuma mencatatkan tiga kasus Covid-19; dengan dua di antaranya sembuh dan satunya meninggal.
  • Pemerintah Kota Sabang, Aceh, menyampaikan bahwa wilayahnya bakal membuka kembali lokasi wisata, termasuk transportasi laut dari Banda Aceh ke Sabang. Keputusan ini diambil seiring dengan akan berlakunya “the new normal” di wilayah tersebut.
  • Kota Palembang rencananya bakal memperpanjang PSBB hingga 14 hari ke depan, mulai dari 3 Juni. Terkait hal ini, Wali Kota Palembang Harnojoyo menyebut bahwa PSBB diperpanjang karena prediksi puncak penularan Covid-19 baru akan terjadi pada minggu pertama bulan Juni.
  • PSBB juga diperpanjang di Kota dan Kabupaten Tangerang, juga Kota Tangerang Selatan, sampai 14 Juni 2020.  Hal ini berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Banten dan bisa diperpanjang lagi tergantung sikon.
  • Kota Bandung, Jawa Barat, bakal membuka 30 ruas jalan walaupun PSBB masih diterapkan hingga 12 Juni 2020.  Beberapa jalan yang akan dibuka: Jalan Diponegoro, Jalan Dago, Jalan Merdeka, Jalan Lembong, Jalan Tamblong, Jalan Asia Afrika, Jalan Braga, dan Jalan Otista.
  • Advertisement

Next, internationally…

  • Secara global, total kasus positif Covid-19 hingga kemarin udah mencapai 6.198.167 kasus, dan 372.566 orang meninggal.
  • Per 1 Juni 2020, ada setidaknya 7 negara di Eropa, yang mulai dibuka kembali:
    • Yunani: Penerbangan internasional dibuka lagi dengan jumlah terbatas, dan akan diperbanyak mulai 15 Juni. Ada 29 negara yang diperbolehkan untuk mendarat di dua bandara di Yunani.
    • Perancis: Per hari ini, kafe, bar, restoran, pantai, dan danau bakal kembali dibuka, dengan syarat maksimal cuma 10 orang yang ngumpul-ngumpul.
    • Italia: Per besok, masyarakat udah boleh travelling ke daerah lain dan para pengunjung juga udah boleh mampir ke Italia.
    • Spanyol: Per kemarin, warga Spanyol udah boleh ngumpul-ngumpul, tapi maksimal 15 orang. Selain itu, restoran, bioskop dan museum juga udah mulai dibuka ke berbagai daerah di Spanyol kecuali Madrid. Yep, klo di Madrid, warga masih belum boleh banyak beraktivitas di luar ruangan
    • Inggris: Per kemarin, orang-orang udah boleh ngumpul di tempat terbuka dengan jumlah maksimal enam orang. Anak-anak juga udah boleh ke sekolah atau day care, kalau mereka masih berumur 1-6 tahun.
    • Skotlandia: Guru-guru boleh ke sekolah per 1 Juni untuk mempersiapkan pembukaan sekolah 11 Agustus nanti. Child care juga bakal mulai dibuka lagi per Rabu, 3 Juni, dengan jumlah yang terbatas.
  • Ibu kota India, New Delhi, bakal menutup perbatasannya selama seminggu ke depan. Pemerintah setempat juga menerapkan jam malam yang dimulai dari jam 9 malam sampai 5 pagi. Btw, total kasus di India adalah 190.535 kasus, dengan 5.394 orang yang meninggal.
  • Korea Selatan mencatat 35 kasus positif baru pada 31 Mei kemarin. Sebanyak 24 kasus di antaranya terkait dengan acara kumpul-kumpul keagamaan.
  • Per bulan ini, Saudi Arabia juga bakal melonggarkan peraturan social distancing-nya dan udah mulai membuka kembali masjid-masjid di seluruh negeri, kecuali di Mekkah. Meski begitu, aturan yang menunda umroh dan haji masih berlaku.
  • Sebagai akibat dari Covid-19, pertumbuhan ekonomi di Palestina bakal minus antara 7% hingga 11%. Angka ini drastis banget karena tahun lalu, pertumbuhan ekonomi di negara tersebut cuma naik 1 persen.World Bank memprediksi, angka kemiskinan di Jalur Gaza juga bakal melonjak hingga 64 persen di tahun ini.
Advertisement