Zoom Aplikasi Meeting Virtual yang Tengah Banyak Digandrungi Gen Z

1115

For when you’ve been attending class online…

Gambar: The New York Times

Meet Zoom, your new best friend.
Jadi semenjak sejumlah universitas menginstruksikan mahasiswanya untuk mengikuti kelas online dan beberapa perusahaan menganjurkan karyawannya untuk work from home aka WFH, otomatis kelas dan work meetings pindah ke dunia virtual. Nah, salah satu aplikasi meeting virtual yang banyak dipake adalah Zoom.

OK. What about it?
Well, jadi, hari Minggu lalu, ada lebih dari 600,000 orang nge-download aplikasi video conference ini—angka yang sangat gede dan jadi rekor sendiri buat perusahaan itu. Gak heran kalo dalam beberapa hari terakhir kamu sering ngeliat temen-temen kamu Instastory lagi virtual meetings atau ngikutin kuliah online pake aplikasi Zoom.

Hiya.. hiya… I’ve seen them too!
Iyah… jadi popularitasnya Zoom itu dipengaruhi juga sama aspek kultural, terutama oleh Gen Z yang ngebecandain diri mereka sebagai “Zoomers” (Ok, boomer).

Tell me more about this app… or its founder.

Advertisement

You got it. Jadi founder Zoom Video Communications Inc., namanya Eric Yuan, mencatatkan tambahan kekayaannya menjadi $2 miliar tahun ini. Nama pria berusia 50 tahun ini gak ada dalam daftar orang terkaya di dunia pada awal tahun ini, tapi sekarang dia berada di posisi 274 dengan total kekayaan $5.6 miliar.

Hmm… interesting.
Yup. Padahal nih gengs, sebagai seorang imigran, dia udah delapan kali ditolak visanya untuk masuk ke Amerika Serikat sebelum sukses di Silicon Valley.

Where did he get the idea to found Zoom?
Dia dapet ide bikin perusahaan ini setelah traveling 10 jam lebih buat ketemu pacarnya ketika mereka masih kuliah. Daripada capek bolak-balik, ya mendingan ciptain aja app yang bikin ngedate jadi lebih gampang, iya gak?

Now singing: Someday we’ll know, why love can move the mountain…

Advertisement